Pekerjaan Creative Design Menjadi Bagian Terbaik di Era Digital

Creative design merujuk pada suatu proses yang dapat menciptakan solusi desain secara inovatif, menarik, dan estetis. Solusi tersebut terdapat dalam bidang desain seperti desain grafis, desain produk, desain interior, desain fashion. 

Desain kreatif memainkan peran penting dalam membantu merek, perusahaan, individu agar membedakan diri mereka dengan yang lain, menarik perhatian para audiens, dan menyampaikan pesan yang efektif. Desainer ini menggunakan alat desain seperti perangkat lunak pengedit gambar, perangkat lunak desain grafis, dan perangkat lunak pemodelan 3D untuk mewujudkan visi mereka. 

Apa Itu Creative Design?

Creative design adalah proses maupun kegiatan untuk membuat karya visual secara digital yang mampu  menciptakan solusi secara inovatif, estetis, dan fungsional dalam desain. Sedangkan creative designer adalah seorang profesional yang menggunakan skill mereka untuk dapat mengiklankan perusahaan atas produk atau jasa. Hal ini melibatkan penggunaan pada imajinasi, keahlian teknis, dan pemahaman mengenai berbagai prinsip desain untuk dapat menghasilkan karya yang unik dan menarik. 

Dalam desain kreatif, seorang perancang berusaha untuk dapat menggabungkan berbagai elemen desain secara beragam seperti warna, bentuk, tata letak, grafis. Hal itu dilakukan untuk menciptakan komunikasi visual yang efektif dan memikat. Serta tujuan utama desain kreatif ini untuk menghasilkan solusi yang memenuhi klien sambil memberikan pengalaman yang menyenangkan atau memuaskan. 

kisaran gaji untuk creative designer berbeda-beda berdasarkan pengalaman seperti level awal (0-2 tahun pengalaman) berkisar antara Rp3.000.000 hingga Rp6.000.000 per bulan, level tingkat menengah (2-5 tahun pengalaman) berkisar antara Rp6.000.000 hingga Rp12.000.000 per bulan, level tingkat senior (5+ tahun pengalaman) dapat mencapai Rp12.000.000 atau lebih per bulan.

Proses desain kreatif melibatkan langkah-langkah seperti riset, perencanaan, brainstorming, eksperimen, dan literasi. Bahkan perancang pun harus benar-benar paham mengenai target audiens, mempertimbangkan aspek fungsionalitas, keterjangkauan, dan keberlanjutan dalam karya desain. 

Perbedaan Creative Design dan Graphic Design 

desain kreatif dan desain grafis menjadi dua  bidang yang saling berkaitan dalam dunia desain. Namun, kedua hal tersebut memiliki perbedaan pada pendekatan dan fokusnya. Berikut perbedaan antara creative design dan graphic design.

1. Fokus utama

  • Desain kreatif: berfokus pada aspek kreativitas dan konsep di balik desain. Serta mengutamakan ide yang inovatif, pendekatan non-tradisional, dan solusi desain yang unik.
  • Desain grafis: berfokus pada pembuatan elemen grafis dengan efektif dan komunikatif. Serta mengutamakan elemen desain seperti tipografi, ilustrasi, warna, dan tata letak guna menyampaikan pesan dengan jelas.

2. Tujuan

  • Desain kreatif: untuk dapat menghasilkan desain yang menginspirasi, memicu emosi, dan dapat mengubah persepsi. Bahkan fokus pada eksplorasi konsep dengan menciptakan pengalaman visual yang berbeda. 
  • Desain grafis: untuk dapat menyampaikan pesan dengan cara efektif dan mudah dipahami. Bahkan fokus pada komunikasi visual yang jelas dan tepat pada sasaran.

3. Pendekatan dan metode

  • Desain Kreatif: pendekatan ini lebih eksperimental dan bebas yang menggunakan berbagai teknik seperti brainstorming, pemikiran lateral, dan penggunaan pada media yang tidak konvensional untuk mengeksplorasi berbagai ide kreatif.
  • Desain grafis: pendekatan ini lebih terstruktur dan berdasarkan prinsip desain yang telah mapan. Serta menggunakan software desain komputer pada prinsip desain seperti keseimbangan, proporsi, kontras, dan kesatuan.

4. Lingkup kerja

  • Desain kreatif: mencangkup pada desain produk, desain interior, desain fashion, desain industri, desain pengalaman pengguna atau user experience.
  • Desain grafis: mencangkup pada desain logo, brosur, majalah, spanduk, desain website, dan elemen desain grafis untuk media cetak maupun digital.

Terlihat perbedaan yang sangat jelas tapi perbedaan dalam pendekatan dan fokus ini tetap memberikan hasil yang lebih kuat dan kreatif. Kebanyakan orang pun mengatakan bahwa desain kreatif dan desain grafis menjadi dua aspek yang saling melengkapi dalam proses desain secara komprehensif. 

Tugas dan Tanggung Jawab Creative Design 

Sebagai desainer kreatif, perlu Anda ketahui tugas dan tanggung jawab yang berkaitan untuk menciptakan konten visual dan solusi desain secara menarik. Berikut tugas dan tanggung jawab seorang desain kreatif.

1. Riset dan analisis: tugas ini sangat penting untuk mengetahui riset klien, target audiens, dan tren desain terkini. Serta membantu Anda untuk dapat memahami kebutuhan dan preferensi audiens dengan memberikan solusi desain yang relevan. 

2. Pengembangan konsep: mampu mengembangkan konsep dengan kreatif dan unik agar memenuhi kebutuhan proyek yang sedang dikerjakan. Hal ini melibatkan pemikiran kreatif, eksplorasi ide, dan menghasilkan berbagai opsi pada desain. 

3. Identitas merek: Anda dapat diminta untuk mengembangkan dan memperbaharui identitas merek klien yang melibatkan desain logo, panduan merek, warna, hingga elemen visual yang mencerminkan karakteristik secara unik. 

4. Desain UI/UX: apabila Anda bekerja dalam desain interaksi maka tugas Anda mencangkup desain antarmuka pengguna (UI) dan pengalaman pengguna (UX) secara intuitif dan menarik. Serta memahami setiap kebutuhan pengguna agar menciptakan alur kerja dan tata letak yang optimal. 

5. Kolaborasi tim: seorang desainer kreatif pasti ada kalanya bekerja dengan tim yang terdiri dari profesional kreatif lainnya seperti penulis konten, pengembangan web, dan ilustrator. Dengan itu, kolaborasi yang baik dengan tim menjadi bagian penting dari sebuah tanggung jawab. 

Dalam era digital yang semakin maju, creative design menjadi elemen kunci dalam membedakan merek, menghasilkan inovasi, dan menarik perhatian pasar secara kompetitif. Melalui desain grafis hingga desain produk  dan desain kreatif memainkan peran penting dalam membentuk dunia di sekitar  kita.

Terus mengasah kemampuan Anda dengan ide-ide kreatif untuk dapat mengikuti perkembangan tren baru dalam industri. Bahkan terus menghargai dan menginspirasi karya-karya desain kreatif, dan berperan untuk menciptakan masa depan yang lebih inovatif melalui desain.