Wuling Indonesia Launching Website Terbaru, Tampak Simpel dan User-Friendly

Sejak 2019, Bounche Indonesia telah dipercaya menjadi digital agency Wuling Indonesia. Berbagai aset media sosial mereka pun telah dikelola selama dua tahun terakhir ini oleh tim Bounche. Mulai dari website wuling.id hingga social media response untuk berbagai aktivitas digital untuk launching produk, on ground event, promo atau campaign

Baru-baru ini, Bounche Indonesia telah berhasil menyelesaikan proses revamp untuk website Wuling Indonesia agar tampilannya lebih menarik dan user-friendly. Revamp sendiri merupakan sebuah proses untuk mengganti konten, desain UI dan UX, sekaligus informasi di dalam website, dengan tujuan untuk meningkatkan konversi serta ranking SEO dari konten website tersebut.

Dengan desain dan layout yang simpel, diharapkan website terbaru ini bisa nyaman saat diakses dan mengundang banyak audiens yang berkunjung. Seperti yang kalian tahu, menciptakan sebuah situs website yang baik merupakan salah satu strategi digital marketing agar brand bisa selalu upgrade dan menarik perhatian banyak audiens terhadap produk. 

Tim Bounche Indonesia dengan komitmennya yakni meningkatkan strategi bisnis pemasaran produk mobil Wuling Indonesia melalui media digital, berharap para audiens bisa lebih mudah dalam mencari informasi produk lewat website Wuling terbaru ini. Mulai dari daftar harga mobil, lokasi dealer, konsultasi pembelian, hingga promo-promo menarik. 

Jika dilihat pada website wuling.id, menu navigasi yang ada pun telah dibuat dengan jelas dan informatif dengan mengarah pada halaman-halaman utama yang kerap dicari oleh audiens. Kamu juga bisa dengan mudah melihat update terbaru seputar Wuling, mulai dari produk-produk terbaru hingga event yang akan berlangsung lewat caraosel banner yang disajikan di halaman utama. 

Tampilan Website Wuling Terbaru

Selain desain UI dan UX yang tampil lebih fresh dan clean, pemilihan jenis, ukuran font, serta pengaturan paragraf dan jarak antara teks dengan elemen lain begitu konsisten sehingga teks menjadi mudah dibaca. Pengelolaan SEO yang baik ke depannya dalam website terbaru ini pun diharapkan dapat membawa situs wuling.id berada pada ranking yang tinggi pada mesin pencarian dan memudahkan masyarakat untuk menemukannya.